Sulitkah Merintis Bisnis Sebagai Mahasiswa?

Sulitkah Merintis Bisnis Sebagai Mahasiswa?
Bringing the culture of sharing to everyone

Impian besar dimana Anda bisa mendapat pekerjaan di sebuah perusahaan bonafid itu sudah tak begitu berlaku lagi. Generasi milenial kini adalah generasi entrepreneur. Para pelajar mulai menyadari bahwa gelar dari pendidikan tinggi tidak menjamin mereka mendapat pekerjaan yang diinginkan. Banyak kaum muda sekarang yang mulai menjalankan bisnis saat masih sekolah.

Namun ada beberapa hambatan yang mereka temui. Hambatan paling umum yang paling banyak ditemui oleh mereka saat memulai bisnis adalah pendanaan, kurangnya pengetahuan dan keahlian, dan risiko yang tinggi. Tapi internet di zaman sekarang itu bagaikan taman bermain dan menjadi alat yang paling bisa dimanfaatkan oleh entrepreneur.

Belajar sambil berbisnis

Ada banyak ide bisnis bermunculan setiap hari. Dan, yang lebih menyenangkan lagi ada banyak pemikiran di luar sana yang siap mendukung konsep dan menyediakan ruang beserta dana untuk tumbuhnya bisnis baru. Jadi, bisa dibilang tidaklah sulit untuk mencoba merintis bisnis saat Anda masih berstatus mahasiswa atau pelajar.

Baca juga 7 Alasan Utama Bisnis Rintisan Gagal Berkembang

Tidak ada alasan legal, finansial atau pengetahuan yang mencegah mahasiswa untuk mulai menjalankan bisnis yang berpeluang tumbuh menjadi sebuah perusahaan besar di kemudian hari. Internet telah menjadi akses untuk mendapatkan informasi dan finansial sehingga menghilangkan hambatan dalam membentuk bisnis baru.

Meskipun betul bahwa mahasiswa harus meluangkan banyak waktu untuk belajar, namun jika Anda bisa mengatur waktu dengan baik maka Anda bisa menjalankan bisnis sambil tetap belajar di kampus. Bahkan, merintis usaha sendiri bisa membantu menyelesaikan pendidikan yang sedang dijalani jika bidang bisnis yang dirintis sesuai dengan pelajaran yang diambil.

Bahkan, usaha baru itu bisa membantu Anda menetapkan jalur karir dan membuka peluang bisnis yang lebih luas lagi. Kenapa mahasiswa bis amenjadi seorang entrepreneur yang baik? Karena mereka masuk ke dalam bisnis dengan pemikiran bahwa tidak ada hal yang tidak mungkin dilakukan, semua bisa diwujudkan. Pemikiran seperti ini membuat mahasiswa berpikir out of the box dan bisa mencari solusi dengan cara baru yang inovatif.

Menemukan solusi inovatif

Menjadi mahasiswa artinya Anda juga dikelilingi oleh mahasiswa lain yang bisa diajak berkolaborasi untuk merintis usaha baru. Inilah keuntungan besar dari mahasiswa. Menjadi anak kampus memberi Anda banyak akses untuk mendapat dukungan dari para ahli di banyak bidang studi, mendapat nasihat dari pembicara tamu dan mendapatkan akses masuk ke acara-acara entrepreneurship yang biasanya membutuhkan biaya besar.

Namun, agar diingat juga bahwa ada beragam tantangan yang akan dihadapi, seperti kurangnya pengalaman, jaringan perkenalan yang sempit, dan kurangnya keahlian bisnis secara umum. Seringkali, mahasiswa menciptakan usaha rintisan baru yang bisa menjadi solusi atas permasalahan yang dimengerti oleh kalangan mereka sendiri namun tidak menjadi solusi yang bisa memenuhi permintaan konsumen secara luas.

Selain itu, mahasiswa juga kerap kesulitan membangun kredibilitas. Tetapi, hambatan seperti itu bisa diatasi oleh mereka yang mau berusaha keras dan belajar mengenai bisnis tanpa lelah. Ada beberapa hal yang bisa dilakukan lembaga pendidikan untuk mendorong mahasiswa menjadi seorang pengusaha muda, yaitu:

1. Kurikulum berbasis aksi yang mengharuskan mahasiswa untuk berkolaborasi dengan teman-temannya.

2. Menghadirkan keahlian teknis yang bisa dimanfaatkan oleh mahasiswa untuk mewujudkan ide-ide mereka menjadi nyata.

3. Mengadakan program kolaborasi dengan perusahaan teknologi, starup dan para pengusaha.

Di Indonesia sendiri sekarang sudah mulai banyak universitas yang berinvestasi dalam program entrepreneur baik melalui kurus, program inkubator kampus atau juga beasiswa inovasi. Selain itu, ada banyak dukungan lain yang bisa mendorong mahasiswa untuk mulai merintis usaha baru, seperti program mentoring antara mahasiswa dan pengusaha sukses dan program pendanaan usaha rintisan dari pemerintah.

Program-program baru seperti inilah yang akan melahirkan banyak mahasiswa pengusaha baru yang bersemangat tinggi mengejar mimpi menjadi pengusaha sukses di kemudian hari.

Raih kesuksesan bisnis Anda dengan bantuan Business Coach kami. 

Konten Artikel Terkait

Explore lebih banyak artikel dalam kategori yang sama untuk menemukan informasi menarik lainnya.

Strategi Mengelola Risiko dalam Bisnis untuk Pertumbuhan Jangka Panjang
7 Feb 2024

Strategi Mengelola Risiko dalam Bisnis untuk Pertumbuhan Jangka Panjang

Bisnis selalu dihadapkan pada berbagai tantangan yang dapat membayangi potensi pertumbuhan jangka panjang. Oleh karena i...

Panduan Analisis Pasar untuk Pengusaha Pemula
1 Sep 2023

Panduan Analisis Pasar untuk Pengusaha Pemula

Analisis pasar adalah langkah penting dalam merencanakan bisnis yang sukses. Bagi pengusaha pemula, memahami pasar adala...

Langkah-langkah Menuju Pengembangan Produk yang Sukses
18 Aug 2023

Langkah-langkah Menuju Pengembangan Produk yang Sukses

Pengembangan produk yang sukses merupakan salah satu aspek kunci dalam menjaga daya saing bisnis Anda di pasar yang teru...

7 Ide Bisnis yang Tepat untuk Generasi Milenial
10 Aug 2023

7 Ide Bisnis yang Tepat untuk Generasi Milenial

Generasi milenial, yang lahir antara tahun 1981 hingga 1996, telah tumbuh dalam era teknologi dan informasi yang berkemb...